Setelah kemarin saya sudah share script terbilang, maka sekarang saatnya untuk mengaplikasikan ke worksheet Excel 2013 Anda.
Namun sebelum itu, langkah yang paling penting adalah menambahkan script tersebut ke bagian add ins Excel 2013. Langkahnya cukup mudah dan hanya cukup sekali instal. Sebelum masuk penginstalan, copy dulu script ini ke notepad dan simpan dengan format *.xla.
Jika sudah, langsung kita instal dengan langkah sebagai berikut :
Langkah 1.
Klik menu FILE
Langkah 2.
Pilih dan klik menu Options di sebelah kiri bawah
Langkah 3.
Pilih dan klik menu Add-Ins di sebelah kiri bawah
Langkah 4.
Cari menu dropdown Manage, klik pada tombol dropdown, akan muncul 5 pilihan diantaranya :
- Excel Add-Ins
- COM Add-Ins
- Actions
- XML Expansion Packs
- Disabled Items
Kita pilih yang Excel Add-Ins
Langkah 5.
Klik Browse untuk mencari dimana file terbilang.xla tadi tersimpan
Langkah 6.
Setelah ditemukan, pilih dan klik Open
Jika berhasil maka tampilannya akan seperti dibawah ini, dan kita hanya tinggal mencoba di Excel 2013 saja.
Itulah tadi cara menambahkan Add-Ins terbilang di Microsoft Office Excel 2013. Semoga bermanfaat.